Himabiwa FE UWM Siap Jadi Pemimpin Dunia Bisnis
Dekan Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Widya Mataram (UWM), Drs. Samsul Bakri, M.M., melantik Pengurus Himpunan Mahasiswa Bisnis Kewirausahaan (Himabiwa) pada Kamis (14/12/2023) di Kampus Terpadu UWM, Banyuraden, Gamping, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor (WR) I UWM Dr. Jumadi, S.E., M.M., Wakil Dekan (WD) II FE UWM Niken Permata Sari, S.E., M.Sc., Ketua Program Studi (Kaprodi) Kewirausahaan Bahri, S.E., M.M., para dosen Prodi Kewirausahaan, perwakilan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FE UWM, serta Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Prodi Manajemen dan Akuntansi.
Kaprodi Kewirausahaan dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan mahasiswa tidak hanya kuliah. banyak kompetensi yang dapat dikembangkan dengan ikut serta dalam lomba mahasiswa.
Dekan FE dalam sambutannya mengatakan bahwa peran kontribusi mahasiswa sangat diharapkan untuk prodi.
WR I dalam sambutannya mengemukakan bahwa organisasi diperlukan ketika akan mencapai tujuan bersama-sama. “Di dalam organisasi ada berbagai kepentingan, dalam organisasi ada pemimpin, dan seluruh anggota organisasi memiliki peran,” kata dosen Prodi Manajemen ini.
Lebih lanjut, Jumadi menambahkan bahwa membangun tim tidak seperti mengikat lidi, tetapi bagaimana mengikat para anggota organisasi menjadi kelompok besar. “Yang harus dilakukan adalah menguatkan organisasi dengan tim, jangan merasa lebih pintar dari anggota tim yang lain, serta para anggota organisasi harus saling merangkul, mengayomi, memperhatikan,” tegasnya.
Pengambilan sumpah dan pelantikan pengurus Himabiwa periode 2023-2024 dilakukan oleh Dekan FE yang dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara oleh Dekan dan pengurus baru Himabiwa. Pengurus periode ini diberi nama Kabinet Ruang Tumbuh.
Ketua Himabiwa demisioner Fikri Alamsyah mengungkapkan bahwa Himabiwa dapat menjadi sarana mahasiswa untuk mengembangkan diri.
Ketua terpilih Himabiwa Kasma Manggala mengucapkan terima kasih kepada pengurus sebelumnya dan mengajak kerjasama kepada semua pihak untuk mewujudkan program kerja.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!